REALITANUSANTARA.COM
Sumbar - Keluarga besar DPRD Sumbar mengikuti kegiatan Vaksin Booster yang dilaksanakan Dinas Kesehatan Sumbar melalui UPTD Balai Kesehatan Indera Masyarakat (BKIM) Sumbar, Rabu (6/4). Kepala BKIM Sumbar Drg.
Afando Ekardo menjelaskan, pihaknya siap mendukung dan melaksanakan kegiatan Vaksin Booster, baik di BKIM sendiri setiap hari maupun di luar BKIM.
"Kita akan layani siapa yang memenuhi syarat dan tentunya harus mentaati prokes," tambah laki-laki yang akrab disapa Edo ini.
Ditambahkan, khusus di DPRD Sumbar, target ada 365 orang dan sampai Rabu siang ini (6/4) sudah mencapai angka 175 orang yang sudah disuntik Vaksin Booster.
Sementara Ketua DPRD Sumbar Supardi mengatatakan, sangat mendukung pelaksanaan Vaksin Booster untuk seluruh anggota DPRD dan masyarakat Sumatera Barat. ( ** )
Post a Comment