Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman Terus Memperkuat Langkah Pemulihan Pascabencana Hidrometeorologi Yang Terjadi Pada Penghujung Tahun 2025.

REALITANUSANTARA.COM

Jakarta — Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman terus memperkuat langkah pemulihan pascabencana hidrometeorologi yang terjadi pada penghujung tahun 2025. Komitmen tersebut ditunjukkan langsung oleh Bupati Padang Pariaman, John Kenedy Azis, melalui upaya aktif membangun komunikasi dan sinergi dengan pemerintah pusat guna mempercepat proses pemulihan daerah.

Sebagai bagian dari langkah strategis tersebut, Bupati Padang Pariaman melakukan pertemuan langsung dengan Direktur Jenderal Perimbangan Keuangan (DJPK) Kementerian Keuangan RI, Askolani, pada Rabu, 14 Januari 2026, di Kantor DJPK Kementerian Keuangan, Jakarta.

Pertemuan ini menjadi ruang dialog penting untuk membahas berbagai persoalan mendasar yang dihadapi Padang Pariaman pascabencana. Fokus pembahasan meliputi strategi pemulihan jangka pendek dan menengah, serta rencana rehabilitasi dan rekonstruksi infrastruktur, pemulihan layanan publik, dan penguatan kembali kehidupan sosial serta ekonomi masyarakat terdampak.

Dalam pemaparannya, Bupati John Kenedy Azis menjelaskan bahwa kondisi fiskal Kabupaten Padang Pariaman saat ini berada dalam tekanan cukup berat akibat dampak langsung bencana. Kebutuhan anggaran meningkat signifikan, sementara kemampuan keuangan daerah menjadi terbatas. Oleh sebab itu, ia menekankan pentingnya dukungan konkret dari pemerintah pusat melalui kebijakan fiskal yang adaptif dan berpihak kepada daerah terdampak bencana.

Salah satu poin utama yang disampaikan adalah harapan agar Transfer Keuangan Daerah (TKD) untuk Kabupaten Padang Pariaman tetap terjaga dan tidak mengalami pengurangan. Menurut Bupati, keberlangsungan TKD sangat krusial untuk mendukung pembiayaan pemulihan, rehabilitasi, dan rekonstruksi di berbagai sektor strategis.

“Pemulihan pascabencana bukan hanya tentang memperbaiki kerusakan fisik, tetapi juga memastikan roda ekonomi kembali bergerak, pelayanan publik berjalan optimal, serta kepercayaan dan harapan masyarakat dapat pulih. Untuk itu, peran dan dukungan fiskal pemerintah pusat sangat dibutuhkan,” tegas Bupati John Kenedy Azis.

Pertemuan tersebut berlangsung dalam suasana yang hangat dan penuh keakraban. Dialog yang terbuka antara pemerintah pusat dan daerah mencerminkan semangat kolaborasi dalam mencari solusi terbaik bagi percepatan pemulihan Padang Pariaman. Bupati JKA pun menyampaikan apresiasi atas sambutan baik yang diberikan oleh Dirjen Perimbangan Keuangan beserta jajaran.

“Alhamdulillah, kami sangat berterima kasih atas sambutan hangat Bapak Dirjen. Suasana pertemuan yang akrab dan penuh kekeluargaan tentu menjadi energi positif bagi upaya bersama membangun kembali Padang Pariaman,” ungkapnya.

Di akhir pertemuan, Bupati John Kenedy Azis menyampaikan optimisme bahwa dengan sinergi kuat antara pemerintah pusat dan daerah, seluruh proses pemulihan pascabencana dapat berjalan dengan baik dan berkelanjutan.

“Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kemudahan dan kelancaran atas setiap ikhtiar dan niat baik kita bersama. Bismillah, demi Padang Pariaman yang bangkit, tangguh, dan bermartabat,” tutupnya.

Editor : Ayu

Label:

Posting Komentar

[facebook]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.